1.Setiap proses kehidupan selalu memiliki tujuan Tuhan untuk
memperkuat otot rohani kita, mendewasakan roh kita, memperluas
kapasitas hati, mempertajam penglihatan rohani kita, mengubah sebuah
pola dan budaya hidup kita, memperdalam akar dan prinsip hidup kita
dalam kebenaran. dirangkum dengan satu kata bernama PERUBAHAN. jadi,
setiap proses adalah awal untuk perubahan!! (01 Oktober 2011)
2. Kebanyakan
kita sangat tergila-gila dengan menelan informasi2 dan melempar
kebenaran ke jurang dalam. Tapi kita lupa, informasi tidak pernah
mengubah kehidupan. Tapi kebenaran selalu mengubah kehidupan!! semoga
kita dapat memilih antara infomasi dan kebenaran. (02 Oktober 2011)
3. Merasa
diri selalu yang paling benar selalu menghancurkan kebenaran!! dan
tidak ada pelajaran yang dapat diterima dari sikap ini. Kuasailah diri,
jadilah tenang, supaya dapat berdoa. Sebab pada tinggal tenang terletak
kekuatan. (04 oKTOBER 2011)